Samsung Galaxy S6 Edge

Ponsel dengan berbagai keunggulan terbaru dari samsung, kombinasi antara Kaca dan Metal.

Smartfreen Andromax C3Si

Ponsel Terbaru dari Brand CDMA terbesar di Indonesia dengan berbagai keunggulan seperti LED Flash dikamera depannya.

Xiaomi redmi 2

Teknologi 4G LTE untuk akses internet yang lebih cepat dari jaringan 3G, kapasitas baterai lebih besar, dan sistem operasinya menggunakan versi yang lebih baru.

Samsung Galaxy A7

Samsung Galaxy A7 merupakan generasi penerus dari Samsung Galaxy A5 Duos, yang mengusung desain unibody dengan pinggitan berbalut logam.

Sony xperia E4

smartphone bertajuk phablet 5 inch berspesifikasi yang cukup mumpuni, tetapi dibanderol dengan harga terjangkau.

Friday, 5 June 2015

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A7, Phablet 4G LTE Dapur Pacu Canggih

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A7 – Pada kuartal pertama tahun 2015 ini, Samsung memperkenalkan smartphone terbarunya yang termasuk ke dalam jajaran Samsung Galaxy A series, yaitu Samsung Galaxy A7. Samsung Galaxy A7 merupakan generasi penerus dari Samsung Galaxy A5 Duos. Oleh karena itu, Samsung Galaxy A7 ini dibekali dengan berbagai macam kelebihan yang membuatnya mampu bersaing dengan smartphone lainnya. Untuk mengetahui spesifikasi lengkap dan harga Samsung Galaxy A7 ini, mari simak ulasan berikut ini.


Spesifikasi Samsung Galaxy A7Samsung Galaxy A7 hadir mengusung desain unibody dengan pinggitan berbalut logam yang memiliki dimensi ukuran 151 x 76.2 x 6.3 mm dan berat 141 gram. Phablet ini memiliki desain yang sangat tipis dan ringan sehingga nyaman untuk digunakan saat mengoperasikan Samsung Galaxy A7 ini. Dengan ukuran tersebut, Samsung Galaxy A7 dibekali layar seluas 5.5 inch yang beresolusi sebesar 1080 x 1920 pixels. Layar ini mengusung teknologi Super AMOLED capacitive touchscreen 16 M colors. Teknologi layar ini memang sering dijumpai pada produk Samsung yang termasuk ke kelas premium. Perpaduan layar tersebut mampu menghasilkan kerapatan pixel mencapai -401 ppi. Layar yang luas dan berteknologi ini mampu menghasilkan tampilan dengan kualitas bagus dan gambar yang tajam, jelas, serta memiliki tingkat kejernihan yang tinggi. Selain itu, layar Samsung Galaxy A7 sudah mendukung multitouch meskipun belum didukung dengan teknologi pelindung layar sekelas Gorilla Glass.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A7
Samsung Galaxy A7 sudah mendukung dual sim dengan 2G GSM yang akan membantu pengguna dalam melakukan komunikasi dengan siapa saja. Dual sim ini juga didukung dengan jaringan internet agar pengguna dapat mengakses internet dari Samsung Galaxy A7 ini. Jaringan internet yang disematkan ke dalam smartphone ini hanya didukung dengan 4G LTE Cat4 150/50 Mbps dan 3G berkecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps. Kemudian jika sedang berada di area yang belum terjangkau jaringan 4G LTE maupun 3G, pengguna Samsung Galaxy A7 dapat melakukan akses internet dengan jaringan GPRS dan EDGE yang telah disematkan ke dalamnya. Selain itu, Samsung Galaxy A7 dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, hotspot, Bluetooth A2DP v4.0, EDR, LE, dan port microUSB v2.0. Untuk sistem navigasinya, Samsung Galaxy A7 dibekali dengan A-GPS dan GLONASS sehingga dapat menemukan lokasi dengan cepat dan tepat.

Dari segi dapur pacu, Samsung Galaxy A7 dibekali dapur pacu yang didukung dengan sistem operasi Android v4.4.4 (Kitkat). Pada body Samsung Galaxy A7 ditanami chipset Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 - LTE/3G Dual SIM model, Exynos 5 Octa 5430, LTE model yang bertenaga Quad-core 1.8 Cortex-A15 GHz & quad-core 1.3 Cortex-A7 GHz - LTE model. Selain itu, untuk mendukung grafisnya, Samsung Galaxy A7 menggunakan prosesor grafis GPU Adreno 405. Dapur pacu ini dapat bekerja dengan maksimal dengan berbekal RAM sebesar 2 GB. Berbekal dapur pacu dan RAM tersebut, Samsung Galaxy A7 memiliki performa yang baik.

Adanya dapur pacu dan RAM tentunya belum lengkap tanpa adanya ruang penyimpanan. Ruang penyimpanan yang disediakan di dalam Samsung Galaxy A7 memiliki kapasitas seluas 16 GB yang dapat digunakan dengan leluasa untuk menyimpan berbagai data pengguna. Memori internal ini juga dapat diperluas menggunakan slot memori eksternal yang memiliki ukuran microSD dengan kapasitas maksimal mencapai 64 GB. Dengan kedua ruang penyimpanan ini, pengguna dapat menyimpan berbagai data, file, foto, video, maupun aplikasi tanpa harus merasa khawatir kekurangan space memori penyimpanan.

Samsung menyematkan kamera dengan resolusi tinggi pada Samsung Galaxy A7. Kamera yang disematkan pada smartphone ini terdiri dari kamera utama dan kamera depan. Samsung Galaxy A7 dibekali kamera utama dengan resolusi 13 MP yang setara dengan 4128 x 3096 pixels. Kamera ini didukung dengan beberapa fitur yang membuat hasil fotonya memiliki kualitas yang bagus. Fitur tersebut antara lain autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, dan HDR. Dengan resolusi ini, Samsung Galaxy A7 dapat memberikan kepuasan bagi penggunanya yang suka berfoto – foto. Kamera utama ini juga bisa digunakan untuk merekam video dengan resolusi 1080p@30fps. Samsung juga membekali Samsung Galaxy A7 dengan kamera depan beresolusi 5 MP. Kamera tersebut akan memanjakan pengguna dalam melakukan video call maupun untuk berfoto selfie karena resolusinya yang cukup besar.

Baterai, salah satu bagian yang sangat penting dalam smartphone karena merupakan sumber kehidupan smartphone agar dapat dioperasikan. Oleh karena itu, Samsung membekalkan baterai non-removable bertipe Li-Ion dengan kapasitas daya sebesar 2600 mAh. Daya baterai ini cukup standart untuk mengoperasikan Samsung Galaxy A7 dengan spesifikasi yang tertanam di dalamnya. Namun baterai ini memiliki kelemahan karena bersifat non-removable sehingga akan menyulitkan pengguna Samsung Galaxy A7 jika hendak melakukan pergantian baterai yang mengalami kerusakan.


Harga Samsung Galaxy A7 – Berbagai spesifikasi canggih dan mumpuni yang dimiliki Samsung Galaxy A7 memberikan rasa premium pada smartphone ini. Oleh karena itu, kemungkinan ponsel ini akan dibanderol dengan harga yang lumayan tinggi sesuai dengan spesifikasi dan kualitas yang ditawarkan. Jika Samsung membanderol Samsung Galaxy A5 dengan harga Rp 4,575,000.00 untuk unit barunya, maka kemungkinan harga Samsung Galaxy A7 ini akan dibanderol dengan harga sekitar 5 jutaan. Rencananya, Samsung akan membanderol smartphone ini dengan harga sekitar 350 EUR yang jika dirupiahkan sekitar Rp 5.200.000,00 untuk harga baru. Tetapi harga tersebut masih bisa berubah sewaktu – waktu. Meskipun tergolong cukup mahal, tapi Samsung Galaxy A7 tetap dapat bersaing di pasaran dengan spesifikasi mumpuni yang dapat memanjakan para penggunanya.

Baca juga review smartphone lainnya DI SINI dan DI SINI

Keywords : Spesifikasi Samsung Galaxy A7, Harga Samsung Galaxy A7, Samsung Galaxy A Series, Samsung Galaxy, Samsung Galasy A7, Android, Kitkat, 4G LTE

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A5, Samsung Galaxy A Series Berlayar Tajam

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A5 – Teknologi yang semakin berkembang, membuat vendor smartphone lainnya ini menggeser posisi Samsung yang sudah terlebih dahulu menguasai pasar smartphone. Oleh karena itu, Samsung mengeluarkan produk dengan tajuk Samsung Galaxy A Series. Untuk series ini, Samsung merilis tiga jenis smartphone, yaitu, Samsung Galaxy A3, Samsung Galaxy A5, dan Samsung Galaxy A7. Samsung A Series ini merupakan smartphone kelas menengah ke atas. Untuk postingan kali ini hanya akan di bahas salah satu dari tiga series ini, yaitu Samsung Galaxy A5. Sebagai smartphone kelas menengah ke atas, tentu Samsung Galaxy A5 ini dibanderol dengan harga yang lumayan tinggi. Tetapi harga tersebut tentunya sebanding dengan spesifikasi yang dibawanya. Mau tau apa saja spesifikasi lengkap Samsung Galaxy A5 ini ? Simak ulasan mengenai spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A5 berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy A5 – Samsung Galaxy A5 hadir dengan balutan material metal yang memutar dengan bingkai berdimensi ukuran 139.3 x 69.7 x 6.7 mm dan berat 123 gram. Smartphone ini memiliki desain elegan yang sangat tipis dan ringan. Oleh karena itu, pengguna akan merasakan kenyamanan saat menggunakan Samsung Galaxy A5. Dengan ukuran tersebut, Samsung membekali Samsung Galaxy A5 ini dengan layar seluas 5 inch yang memiliki resolusi HD 720 x 1280 pixels. Layar ini berteknologi Super AMOLED capacitive touchscreen 16M colors yang mampu menghasilkan kepadatan pixel mencapai -294 ppi. Teknologi tersebut membuat layar Samsung Galaxy A5 mampu menampilkan gambar dengan kualitas HD yang tajam dan terlihat lebih nyata. Meskipun begitu, Samsung belum memberikan pelindung layar untuk Samsung Galaxy A5 ini.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A5

Smartphone ini sudah didukung dengan jaringan 4G LTE yang menjadikan Samsung Galaxy A5 mampu mengakses internet dengan kecepatan yang mengagumkan. Selain itu, Samsung juga menyematkan jaringan 3G dengan kecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps, GPRS, dan EDGE yang dapat digunakan apabila pengguna berada di area yang belum terjangkau oleh jaringan 4G LTE. Konektivitas lain yang disematkan ke dalam Samsung Galaxy A5 antara lain Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, hotspot, bluetooth A2DP v4.0, EDR, LE, dan port microUSB v2.0. Selain itu, Samsung Galaxy A5 juga sudah dilengkapi dengan NFC yang bisa menghubungkan dengan perangkat lainnya yang mendukung NFC, seperti speaker portable maupun headset. Untuk mendukung navigasinya, Samsung Galaxy A5 menggunakan GPS yang didukung dengan A-GPS dan GLONASS yang memudahkan pengguna dalam menemukan arah tujuan dengan cepat dan tepat.

Sebagai smartphone kelas menengah ke atas, Samsung Galaxy A5 dibekali dengan dapur pacu bersistem operasi Android v4.4.4 (Kitkat) dan memiliki chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 bertenaga Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53. Dapur pacu canggih ini memiliki kinerja yang baik dengan didukung RAM sebesar 2 GB. Berbekal dapur pacu dan RAM tersebut, Samsung Galaxy A5 memiliki performa yang cukup baik, sesuai dengan harga yang dibanderolnya. Adanya dapur pacu dan RAM tentunya belum lengkap tanpa adanya ruang penyimpanan. Ruang penyimpanan yang disediakan di dalam Samsung Galaxy A5 memiliki kapasitas seluas 16 GB yang dapat digunakan dengan leluasa untuk menyimpan berbagai data pengguna. Namun sangat disayangkan pengguna tidak dapat memperluas ruang penyimpanan pada smartphone ini, karena tidak terdapat slot memori eksternal yang disematkan pada Samsung Galaxy A5 ini.

Smartphone tanpa dukungan kamera rasanya masih kurang lengkap. Untuk itu, Samsung membekali Samsung Galaxy A5 ini dengan dual camera yang kualitas bagus, yaitu kamera utama dan kamera depan. Kamera utama yang dimiliki Samsung Galaxy A5 beresolusi 13 MP yang setara dengan 4128 x 3096 pixels. Kamera ini didukung dengan beberapa fitur, antara lain autofocus, LED flashFeatures Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR. Dengan kamera ini, pengguna dapat mengabadikan foto yang memiliki kualitas gambar yang baik. Selain itu, kamera utama Samsung Galaxy A5 ini dapat digunakan untuk merekam video beresolusi 1080p@30fps. Tidak hanya kamera utama yang memiliki resolusi tinggi, Samsung juga membekalkan kamera depan dengan resolusi 5 MP untuk kamera depan Samsung Galaxy A5. Kamera tersebut akan memanjakan pengguna dalam melakukan video call maupun untuk berfoto selfie karena resolusinya yang cukup besar.

Untuk dapat menikmati spesifikasi yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A5 ini tentunya diperlukan baterai sebagai sumber kehidupan bagi smartphone ini. Samsung Galaxy A5 dibekali baterai dengan daya sebesar 2300 mAh dengan tipe Li-Ion. Baterai ini bersifat non – removable mengingat desain yang digunakan oleh smartphone ini adalah unibody yang sangat tipis. Sifat baterai yang non – removable ini menjadi salah satu kekurangan bagi Samsung Galaxy A5, karena tidak dapat dilepas dari smartphone dengan mudah sehingga jika terjadi kerusakan harus dibawa langsung ke service centre Samsung.


Harga Samsung Galaxy A5Sesuai dengan spesifikasi yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A5, maka Samsung membanderol smartphone ini dengan harga yang cukup tinggi. Berdasarkan update dari Tabloid Pulsa, Samsung Galaxy A5 baru dibanderol dengan harga Rp 4,575,000.00. Sedangkan untuk secondnya, Samsung Galaxy A5 dibanderol dengan harga Rp 4,000,000.00. Dibalik harga yang tinggi, Samsung Galaxy A5 juga didukung dengan spesifikasi yang cukup baik dan menawarkan kualitas yang akan membuat pengguna merasa nyaman saat menggunakan smartphone ini. Smartphone ini akan mampu bersaing dengan smartphone android sekelas lainnya.

Baca juga spesifikasi dan harga smartphone terupdate DI SINI

Keywords : Spesifikasi Samsung Galaxy A5, Harga Samsung Galaxy A5, Samsung Galaxy, Samsung Galaxy A5, Android, Kitkat

Thursday, 4 June 2015

Spesifikasi dan Harga Asus Zenfone 5, smartphone dengan banyak keunggulan

Spesifikasi dan Harga Asus Zenfone 5 – Saat ini banyak orang yang mengenal Asus bukan hanya sebagai salah satu produsen laptop terbesar, tetapi juga sebagai vendor smartphone yang berkelas namun tetap dibanderol dengan harga murah. Salah satu smartphone besutan Asus yang saat ini sedang digandrungi adalah Asus Zenfone 5. Asus Zenfone 5 memiliki spesifikasi yang tinggi karena termasuk smartphone high-end, tetapi smartphone ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau dengan segala spesifikasi yang terdapat di dalamnya. Berbekal spesifikasi kelas atas yang digunakannya, smartphone ini mampu menjadi pesaing berat bagi ponsel lokal, seperti Smartfren, Lenovo, Evercoss, Mito, bahkan Samsung yang lemah pada kelas low entry-nya. Apa saja sih spesifikasi kelas atas yang disematkan oleh Asus ke dalam Asus Zenfone 5 ini ? Mari simak informasi tentang spesifikasi Asus Zenfone 5 selengkapnya berikut ini.

Spesifikasi Asus Zenfone 5 – Asus Zenfone 5 sudah dibekali dengan fitur – fitur yang setara dengan smartphone kelas atas meskipun harganya terbilang sangat terjangkau. Asus Zenfone 5 ini memiliki desain yang berkelas dengan dimesi ukuran sebesar 148.2 x 72.8 x 10.3 mm dengan berat 145 gram. Dengan dimensi ukuran tersebut, ponsel ini akan terasa tebal di genggaman. Namun tetap nyaman untuk digunakan maupun disimpan di dalam saku. Ukurannya pun tidak terlampau besar dengan dibekali layar seluas 5 inch untuk Asus Zenfone 5 ini. Layar kelas HD ini memiliki resolusi sebesar 720 x 1280 pixels. Layar menggunakan IPS capacitive touchscreen 16M colors dengan kepadatan pixel mencapai -294 ppi, sehingga menghasilkan kecerahan gambar yang baik dan reproduksi warna tidak terlalu berlebihan serta tidak ada gangguan jika layar dilihat dari berbagai sudut pandang.
 

Asus Zenfone 5, ponsel yang sudah didukung dual sim ini, dibekali dengan konektivitas 3G yang mampu mengakses internet dengan kecepatan HSDPA 42.2 Mbps dan HSUPA 5.76 Mbps. Namun akses internet ini hanya untuk salah satu sim card yang digunakan saja. Selain 3G, ponsel ini jg sudah didukung GPRS dan EDGE. Terdapat konektivitas lain yang mendukung Asus Zenfone 5 yaitu Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, Bluetooth A2DP v4.0, dan port microUSB v2.0. Sedangkan untuk keperluan navigasi, Asus Zenfone 5 dilengkapi dengan GPS with A-GPS support and GLONASS. Konektivitas dan navigasi tersebut cukup untuk memanjakan para pengguna Asus Zenfone 5.

Beralih ke dapur pacu yang disematkan pihak Asus ke produk andalannya ini. Asus Zenfone 5 menggunakan sistem operasi Android Jelly Bean v4.3 yang sudah dapat diupgrade menjadi Android Kitkat v4.4.2. Kemungkinan dalam waktu dekat ini, Asus Zenfone 5 akan mendapatkan upgrade Android Lollipop. Tinggal tunggu tanggal mainnya saja.  Dibekali dengan CPU Intel Atom Z2560CPU Dual-core 1.6 GHz dan GPU PowerVR SGX544MP2, Asus Zenfone 5 dipastikan memiliki kinerja yang baik. Apalagi dapur pacu ini didukung dengan RAM sebesar 2 GB yang semakin memadai untuk multi tasking yang umum. Prosesor dan RAM yang disematkan pada ponsel ini menunjukkan kegaharan Asus Zenfone 5 yang tidak perlu diragukan lagi.

Selain dimanjakan dengan dapur pacunya, Asus Zenfone 5 juga akan memanjakan pengguna dengan kamera yang dimilikinya. Ponsel Asus ini dibekali dual kamera, yaitu kamera utama dan kamera depan. Kamera utamanya memiliki kualitas yang cukup baik dengan lensa f/2.0 dan ukuran resolusi 8 MP yang setara dengan 3264 x 2448 pixels. Kamera ini dilengkapi dengan fitur penyempurna hasil foto yaitu autofocus dan LED flash. Kamera ini juga mampu merekam video berkualitas HD dengan resolusi 1080p@30fps. Kemudian untuk kamera depannya, Asus membekali ponsel ini dengan kamera beresolusi 2 MP yang semakin mempermudah pengguna untuk melakukan video call dan mengambil foto selfie dengan hasil berkualitas tinggi.

Pengguna akan semakin dimanjakan lagi oleh Asus Zenfone 5 dengan ruang penyimpanan yang disematkan di dalamnya. Ruang penyimpanan Asus Zenfone 5 terdiri dari memori internal dan memori eksternal. Untuk memori internal, ponsel ini dibekali dengan memori internal berkapasitas 16 GB yang sangat leluasa untuk instalasi berbagai aplikasi yang pengguna inginkan. Pengguna juga dapat memperluas ruang penyimpanan pada ponsel ini dengan memori eksternal. Asus Zenfone 5 ini menyediakan slot memori eksternal bertipe microSD dengan kapasitas maksimum mencapai 32 GB. Dengan kedua memori ini, pengguna semakin leluasa untuk menyimpan berbagai file dan aplikasi yang dibutuhkan dan diinginkan pengguna tanpa perlu mengkhawatirkan kekurangan ruang penyimpanan.

Spesifikasi mumpuni yang sudah disebutkan di atas tentunya tidak akan berjalan maksimal tanpa adanya dukungan dari baterai sebagai sumber kehidupan bagi Asus Zenfone 5. Berbagai spesifikasi yang Asus berikan di dalam ponsel ini membuat Asus memilih untuk menyematkan baterai bertipe Li-Po dengan daya sebesar 2110 mAh. Meskipun baterai ini bersifat non-removable, daya baterai ini mampu bertahan hingga 18 jam 30 menit (3G) untuk penggunaan wajar dan 353 jam (3G) untuk waktu stand-by. Daya baterai ini mungkin kurang memuaskan karena untuk pemakaian dengan intensitas yang tinggi, pengguna harus sering melakukan pengisian ulang. Namun hal ini bukan masalah karena masih ada aplikasi pihak ketiga yang dapat digunakan untuk mengatur penggunaan aplikasi yang berlebihan.

Harga Asus Zenfone 5 – Berbagai kelebihan yang terdapat di Asus Zenfone 5 ini tidak serta merta membuat Asus membanderol smartphone ini dengan harga mahal. Berdasarkan info terupdate dari Tabloid Pulsa, harga untuk Asus Zenfone 5 baru adalah Rp. 2,000,000.00, sedangkan untuk Asus Zenfone 5 second dibanderol dengan harga Rp.1,600,000.00. Harga Asus Zenfone 5 ini sepadan dengan bermacam spesifikasi yang terdapat di dalamnya, sehingga Asus Zenfone 5 dapat bersaing dengan smarphone kelas menengah hingga smartphone kelas atas lainnya.
 UPDATE HARGA ASUS ZENFONE 5 TERBARU LIHAT DI SINI

REVIEW SMARTPHONE MURAH LAINNYA, BACA JUGA :

Keywords : Spesifikasi dan harga asus zenfone 5, spesifikasi asus zenfone 5, harga asus zenfone 5, asus zenfone 5, zenfone, jelly bean, kitkat, handphone murah

Spesifikasi dan Harga Advan Vandroid S5J+

Spesifikasi dan Harga Advan Vandroid S5J+ – Smartphone lokal semakin berkembang di pasaran ponsel kelas menengah ke bawah. Kualitasnya pun semakin berkembang seiring dengan perkembangan teknologi yang disematkan pada produk – produk milik vendor smartphone lokal. Salah satu vendor smartphone lokal yang turut meramaikan pasaran ponsel kelas menengah ke bawah adalah Advan. Advan semakin gencar mempromosikan produk – produk terbarunya yang dipandang mampu memanjakan penggunanya dengan harga terjangkau. Smartphone terbaru milik Advan adalah Advan Vandroid S5J+. Untuk produk ini, Advan mengusung tagline “Super Thin Power Touch”. Advan Vandroid S5J+ memiliki desain yang tipis dan dilengkapi dengan berbagai fitur yang bisa diandalkan untuk memenuhi kebutuhan mobile sehari – hari. Penasaran dengan apa saja spesifikasi lengkap dan harga Advan Vandroid S5J+ ini ? Simak review tentang Advan Vandroid S5J+ yang telah kami rangkum berikut ini.

Spesifikasi Advan Vandroid S5J+ – Secara umum, Advan Vandroid S5J+ memiliki spesifikasi yang cukup tangguh dan mampu bersaing dengan smartphone lokal lainnya yang dibanderol dengan harga yang lebih mahal. Smartphone yang mengandalkan desain tipis ini memiliki bobot yang cukup ringan yaitu 120 gram. Desan tipis dan bobot yang ringan menjadikan Advan Vandroid S5J+ cukup fleksibel untuk dibawa kemanapun dan mudah disimpan di dalam saku maupun di dalam tas. Smartphone tipis ini juga memiliki layar seluas 5 inch dengan resolusi sebesar 480 x 854 pixels. Layar ini berteknologi IPS LCD capacitive touchscreen 16M colors dilengkapi One Glass Solution (OGS) yang memberikan kenyamanan penggunaan layar dengan tingkat akurasi multi touch yang tinggi. Layar Advan Vandroid S5J+ memiliki tampilan layar yang cukup tajam dengan sudut pandang luas, namun resolusi layarnya masih terlalu kecil dan belum dilengkapi dengan teknologi pelingdung layar sekelas Gorilla Glass sehingga masih butuh memasang screenguard untuk melindungi layar dari goresan.


Spesifikasi dan Harga Advan Vandroid S5J+, Smartphone Lokal Desain Tipis Kaya Fitur

Advan Vandroid S5J+ didukung dengan dual sim, namun karena harganya yang murah, konektivitas smartphone ini hanya didukung dengan jaringan 3G berkecepatan HSDPA 21 Mbps dan HSUPA 5.76 Mbps, serta sudah didukung dengan GPRS dan EDGE. Selain itu, Advan Vandroid S5J+ juga dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth, dan port microUSB v2.0. Smartphone ini menggunakan GPS untuk fitur navigasinya dengan A-GPS. Sebagai smartphone yang dibanderol dengan harga murah, Advan Vandroid S5J+ ini memiliki kelebihan yaitu sudah dibekali fitur wireless display yang memungkinkan pengguna untuk menampilkan layar smartphone ke layar yang lebih besar, contohnya laptop atau televisi.

Beralih ke dapur pacu yang dimiliki Advan Vandroid S5J+. Dapur pacu yang disematkan ke dalam smartphone ini didukung dengan sistem operasi Android v4.4 (Kitkat). Prosesor yang digunakan memiliki tenaga Quad-core dengan kecepatan mencapai 1.3GHz. Untuk mendukung kinerja prosesor ini, Advan melengkapi Advan Vandroid S5J+ ini dengan RAM sebesar 1 GB. Dengan dukungan prosesor dan RAM sebesar itu, Advan Vandroid S5J+ dapat berkerja secara maksimal. Kebutuhan grafis Advan Vandroid S5J+ didukung dengan GPU Mali 400 yang mampu menjalankan game dan konten dengan kebutuhan grafis yang tinggi. Keseluruhan dapur pacu yang dimiliki Advan Vandroid S5J+ dapat melaksanakan multi tasking dengan lebih baik dan mampu mengefisiensikan penggunaan daya baterai.

Dapur pacu dengan kinerja yang cukup mumpuni masih kurang jika tidak didukung dengan ruang penyimpanan yang memadai. Advan Vandroid S5J+ dibekali dengan memori internal dan memori eksternal. Untuk memori internal, smartphone ini mengusung memori internal berkapasitas 8 GB yang cukup luas untuk menyimpan file – file dan aplikasi yang dibutuhkan pengguna. Pengguna juga dapat menambahkan ruang penyimpanan untuk Advan Vandroid S5J+ ini dengan menggunakan memori eksternal berukuran microSD dengan kapasitas maksimum 128 GB. Dengan ruang penyimpanan seluas itu, pengguna tidak perlu bingung untuk menyimpan berbagai macam file seperti foto, video, dan aplikasi berkapasitas besar.

Fitur lain yang tak kalah penting adalah kamera yang disematkan dalam Advan Vandroid S5J+. Ponsel ini memiliki dual camera, yaitu kamera utama dan kamera depan. Kamera utama Advan Vandroid S5J+ berkekuatan 8 MP yang dilengkapi dengan berbagai fitur seperti autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, dan HDR. Sedangkan untuk kamera depannya, Advan membekali smartphonenya ini dengan kamera berkekuatan 2 MP yang sudah bisa memanjakan pengguna untuk melakukan video call dan berfoto selfie. Selain itu, kamera Advan S5J+ ini juga mampu merekam video dengan resolusi 720p@30fps.

Berbekal berbagai spesifikasi di atas, Advan Vandroid S5J+ didukung dengan baterai bertipe Li-Ion yang memiliki daya sebesar 1700 mAh. Baterai dengan daya sebesar itu dirasa kurang sebanding dengan dapur pacu dan fitur – fitur lainnya yang mendungkung smartphone tipis ini. Baterai tersebut tentu tidak memiliki daya tahan yang cukup apabila digunakan seharian dengan penggunaan biasa, apalagi jika digunakan dengan intensitas penggunaan yang tinggi. Oleh karena itu, bagi pengguna yang merasa tertarik untuk memiliki ponsel ini, sebaiknya menyediakan baterai cadangan atau menyiapkan power bank yang dapat sewaktu – waktu digunakan untuk melakukan pengisian baterai dimanapun Anda berada.

Harga Advan Vandroid S5J+ – Sesuai dengan yang sudah disebutkan sebelumnya, Advan Vandroid S5J+ dibanderol dengan harga murah yang sesuai dengan spesifikasi yang dibenamkan di dalamnya. Berdasarkan update dari Tabloid Pulsa, Advan Vandroid S5J+ baru dibanderol dengan harga Rp. 1,375,000.00. Bagaimana ? Harga smartphone ini cukup terjangkau bukan. Dengan berbagai fitur dan harga yang sangat terjangkau ini, Advan Vandroid S5J+ ini mampu bersaing dengan jajaran smartphone lokal lainnya yang juga dibanderol dengan harga murah. Update harga Advan Vandroid S5J+ lihat di sini

Copy By Seputar Gadget


Keywords : Spesifikasi Advan Vandroid S5J+, harga Advan Vandroid S5J+, Advan Vandroid, Advan Vandroid S5J+, smartphone lokal, hp murah, android, kitkat

Spesifikasi dan Harga Evercoss Elevate Y Power, Smartphone Baterai besar 4250 mAh

Spesifikasi dan Harga Evercoss Elevate Y Power – Evercoss merupakan salah satu vendor smartphone lokal yang semakin berkembang. Salah satu smartphone pabrikan Evercoss yang digemari penggila hp android adalah Evercoss Elevate Y Power. Mengapa demikian ? Evercoss Elevate Y Power telah dibekali dengan baterai berdaya sebesar 4250 mAh. Tentu saja dengan baterai berkapasitas ini, Evercoss Elevate Y Power mampu memuaskan pengguna yang selama ini mengeluhkan smartphone yang memiliki kapasitas baterai yang kecil. Selain itu, Evercoss Elevate Y Power ini telah didukung dengan kamera dengan resolusi yang cukup besar. Harga smartphone seri keempat dari Evercoss Elevate ini juga dibanderol cukup terjangkau, sehingga menjadi sasaran bagi para penggila smartphone android untuk membelinya. Evercoss Elevate Y Power ini juga merupakan salah satu produk milik Evercoss yang cukup laris manis karena didukung dengan software dan hardware yang bertenaga. Apa saja spesifikasi lengkap dari Evercoss Elevate Y Power ini ? Untuk mengetahui lebih jelasnya, simak yuk ulasan tentang spesifikasi dan harga Evercoss Elevate Y Power berikut ini.

Spesifikasi Evercoss Elevate Y Power – Seperti yang sudah disebutkan, Evercoss Elevate Y Power memiliki beberapa fitur yang cukup menggiurkan bagi para penggila smartphone kelas menengah ke bawah. Evercoss Elevate Y Power memiliki desain dengan dimensi ukuran sebesar 144 x 71 x 9.9 mm dan berat 170 gram. Ukuran ini cukup besar mengingat Evercoss Elevate Y Power dibekali layar seluas 5 inch. Layar ini memiliki resolusi sebesar 720 x 1280 pixels dengan teknologi IPS LCD capacitive touchscreen 16M colors. Resolusi dan teknologi layar Evercoss Elevate Y Power mampu menghasilkan tingkat kerapatan pixel mencapai -294 ppi, sehingga mampu menghasilkan tampilan layar yang cukup tajam dan jernih. Selain itu, layar yang dimiliki smartphone ini sudah mendukung multi touch.


Spesifikasi dan Harga Evercoss Elevate Y Power, Smartphone Kitkat Kamera 13 MP Baterai 4250 mAh

Sebagai produk lokal, Evercoss Elevate Y Power sudah didukung dengan beberapa fitur konektivitas yang cukup lengkap. Evercoss Elevate Y Power ini sudah dibekali Dual SIM GSM yang telah didukung 2G GSM sehingga pengguna dapat mengaktifkan dua simcard sekaligus di dalam ponsel ini. Untuk keperluan akses internet, Evercoss Elevate Y Power mengusung jaringan 3G dengan kecepatan HSDPA 21 Mbps dan HSUPA 5.76 Mbps, serta didukung dengan jaringan GPRS dan EDGE agar smartphone ini tetap dapat digunakan untuk mengakses internet di daerah yang belum terjangkau oleh jaringan 3G. Fitur konektivitas lainnya yang dimiliki Evercoss Elevate Y Power adalah Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth A2DP v4.0, dan port microUSB v2.0.

Harga yang diusung Evercoss Elevate Y Power tentu sebanding dengan spesifikasi yang dimilikinya. Untuk harga tersebut, Evercoss Elevate Y Power memiliki dapur pacu yang didukung dengan sistem operasi Android v4.4.4 (Kitkat), sedangkan prosesornya menggunakan MediaTek MT6582 bertenaga Quad-core yang memiliki kecepatan mencapai 1,3GHz Cortex-A7. Untuk mendukung grafisnya, Evercoss membenamkan GPU Mali 400MP2 pada Evercoss Elevate Y Power. Dapur pacu ini juga didukung dengan RAM sebesar 1 GB. Dengan dapur pacu dan RAM yang mendukungnya, Evercoss Elevate Y Power memiliki kinerja yang cukup baik dan dapat digunakan untuk multitasking yang umum.

Selain dapur pacu yang cukup mumpuni, Evercoss Elevate Y Power dirasa mampu memberikan kepuasan pada penggunanya yang suka berfoto. Smartphone ini berbekal dual camera, yaitu kamera utama dan kameran depan. Kamera utama Evercoss Elevate Y Power ini memiliki resolusi sangat tinggi yaitu 13 MP yang setara dengan 4128 x 3096 pixels. Kamera ini didukung beberapa fitur antara lain autofocus, LED flashgeo-tagging, touch focus, face detection, dan HDR. Dengan resolusi dan fitur yang mendukungnya, kamera Evercoss Elevate Y Power ini mampu menghasilkan foto dengan kualitas yang baik sesuai dengan harapan sehingga dapat memberikan kepuasan bagi para penggunanya. Selain untuk berfoto, kamera utama ini mampu merekam video dengan resolusi sebesar 720p@30fps. Evercoss merasa belum cukup dengan hanya memberikan kamera utama beresolusi tinggi, maka untuk Evercoss Elevate Y Power ini disematkan kamera depan dengan resolusi 5 MP. Kamera ini tentunya akan memanjakan pengguna dalam melakukan video call maupun berfoto selfie.

Sebagai pendukung untuk semua kegiatan yang dilakukan dengan ponsel ini, Evercoss Elevate Y Power dibekali dengan ruang penyimpanan yang cukup memadai. Memori internal ponsel ini memiliki kapasitas sebesar 8 GB yang cukup untuk ruang penyimpanan bagi sistem operasi, aplikasi bawaan, dan aplikasi yang dipasangkan oleh pengguna. Memori ini pun bisa diperluas dengan menambahkan memori eksternal. Evercoss Elevate Y Power memiliki slot memori eksternal berukuran microSD dengan kapasitas maksimumnya mencapai 32 GB. Dengan kedua ruang penyimpanan ini, pengguna dapat leluasa menyimpan berbagai data, file, maupun aplikasi yang telah dipasangkan ke Evercoss Elevate Y Power.

Seperti nama yang diusung Evercoss untuk smartphone ini, Evercoss Elevate Y Power dibekali dengan baterai yang bertenaga cukup besar yaitu baterai Li-Ion dengan kapasitas 4250 mAh. Baterai ini menjadi kelebihan bagi Evercoss Elevate Y Power dibandingkan dengan smartphone lokal pesaingnya. Evercoss Elevate Y Power ini menjadi jawaban bagi para penggila ponsel kelas menengah ke bawah yang mengeluhkan minimnya kapasitas baterai smartphone lokal lainnya. Kapasitas baterai ini juga membuat pengguna tidak perlu khawatir lagi akan cepat kehabisan baterai jika sedang berada di luar ruangan karena baterai ini memiliki daya tahan yang cukup lama untuk pemakaian wajar maupun pemakaian dengan intensitas tinggi.

Harga Evercoss Elevate Y Power – Dengan berbagai spesifikasi yang disematkan dalam Evercoss Elevate Y Power ini, Evercoss membanderol ponsel ini dengan harga yang cukup terjangkau dan sesuai dengan fitur yang dibawanya. Berdasarkan update dari Tabloid Pulsa, Evercoss Elevate Y Power baru dibanderol dengan harga Rp. 1,775,000.00, sedangkan untuk Evercoss Elevate Y Power second dibanderol dengan harga Rp.1,400,000.00. Harga ini tentu sesuai dengan spesifikasi yang diusung di dalam Evercoss Elevate Y Power dan menjadikan smartphone ini mampu bersaing dengan smartphone kelas menegah ke bawah lainnya. Evercoss Elevater Y Power ini juga dapat dijadikan salah satu referensi bagi para pecinta smartphone android yang menginginkan fitur menarik yang dibawa oleh ponsel ini.

Update Harga Evercoss Elevate Y Power Terbaru klik di sini
 Baca juga review smartphone lokal lainnya :
Copy By Seputar Gadget


Keywords : Spesifikasi Evercoss Elevate Y Power, Harga Evercoss Elevate Y Power, Evercoss, Evercoss Elevate, Evercoss Elevate Y Power, hp murah, Android, Kitkat, Baterai daya besar

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy E5, Phablet Berlayar 5 Inch Super AMOLED

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy E5 – Pada kuartal pertama tahun 2015 ini, Samsung meluncurkan beberapa produk terbarunya. Salah satunya adalah Samsung Galaxy E series yang terdiri dari Samsung Galaxy E5 dan Samsung Galaxy E7. Meskipun sama – sama mengusung nama E series, kedua ponsel ini masuk ke dalam kelas yang berbeda. Samsung Galaxy E5 dibanderol dengan harga lebih murah dibandingkan dengan Samsung Galaxy E7 karena target pasarnya adalah smartphone kelas menengah.


Apa saja spesifikasi yang diusung oleh Samsung Galaxy E5 ? Informasi selengkapnya dapat di simak pada ulasan berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy E5 – Samsung Galaxy E5 memiliki desain yang sangat tipis dengan bentuk unibody berbahan polycarbonate yang membuatnya tampak kuat dan berbentuk solid. Smartphone bertajuk phablet ini memiliki dimensi ukuran 141.6 x 70.2 x 7.3 mm. Desain yang tipis ini membuat Samsung Galaxy E5 tampil elegan sehingga pengguna dapat merasakan kenyamanan saat menggenggam smartphone ini. Dengan dimensi ukuran ini, Samsung membekali phablet ini dengan layar seluas 5 inch. Layar Samsung Galaxy E5 menggunakan teknologi Super AMOLED capacitive touchscreen 16M colors dan memiliki resolusi sebesar 720 x 1280 pixels. Layar ini juga memiliki kerapatan pixel mencapai -294 ppi. Berbekal teknologi tersebut, layar Samsung Galaxy E5 memiliki kualitas tampilan gambar dan tulisan yang sangat baik. Selain itu, layar Samsung Galaxy E5 ini sudah mendukung multitouch. Namun sangat disayangkan karena layar ini belum dilengkapi dengan pelindung layar seperti Gorilla Glass.


Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy E5, Phablet Berlayar 5 Inch Super AMOLED

Smartphone ini sudah mendukung dual sim dengan 2G GSM yang akan membantu pengguna dalam melakukan komunikasi dengan siapa saja. Dual sim ini tentunya juga didukung dengan jaringan internet agar pengguna dapat mengakses internet dari Samsung Galaxy E5 ini. Jaringan internet yang disematkan ke dalam smartphone ini hanya didukung dengan 3G berkecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps dan masih belum didukung dengan jaringan 4G. Kemudian jika sedang berada di area yang belum terjangkau jaringan 3G, pengguna Samsung Galaxy E5 dapat melakukan akses internet dengan jaringan GPRS dan EDGE yang telah disematkan ke dalamnya. Selain itu, Samsung Galaxy E5 dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth A2DP v4.0, dan port microUSB v2.0. Untuk sistem navigasinya, Samsung Galaxy E5 dibekali dengan A-GPS dan GLONASS sehingga dapat menemukan lokasi dengan cepat dan tepat.

Sebagai smartphone kelas menengah, Samsung Galaxy E5 dibekali dengan dapur pacu bersistem operasi Android v4.4.4 (Kitkat) dan memiliki prosesor bertenaga Quad-core dengan kecepatan 1.2 GHz. Dapur pacu canggih ini memiliki kinerja yang baik dengan didukung RAM sebesar 1,5 GB. Berbekal dapur pacu dan RAM tersebut, Samsung Galaxy E5 memiliki performa yang cukup baik, sesuai dengan harga yang dibanderolnya. Adanya dapur pacu dan RAM tentunya belum lengkap tanpa adanya ruang penyimpanan. Ruang penyimpanan yang disediakan di dalam Samsung Galaxy E5 memiliki kapasitas seluas 16 GB yang dapat digunakan dengan leluasa untuk menyimpan berbagai data pengguna. Memori internal ini juga dapat diperluas menggunakan slot memori eksternal yang memiliki ukuran microSD dengan kapasitas maksimal mencapai 64 GB. Dengan kedua ruang penyimpanan ini, pengguna dapat menyimpan berbagai data, file, foto, video, maupun aplikasi tanpa harus merasa khawatir kekurangan space memori penyimpanan.

Smartphone tanpa dukungan kamera rasanya tidak lengkap. Untuk itu, Samsung membekali smartphonenya ini dengan dual camera, yaitu kamera utama dan kamera depan. Kamera utama yang dimiliki Samsung Galaxy E5 beresolusi 8 MP yang setara dengan 3264 x 2448 pixels. Kamera ini didukung dengan beberapa fitur, antara lain LED flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, dan HDR. Dengan kamera ini, pengguna dapat mengabadikan foto yang memiliki kualitas gambar yang baik. Selain itu, kamera utama Samsung Galaxy E5 ini dapat digunakan untuk merekam video beresolusi 1080p@30fps. Tidak hanya kamera utama yang memiliki resolusi tinggi, Samsung juga membekalkan kamera depan dengan resolusi 5 MP untuk kamera depan Samsung Galaxy E5 ini. Kamera tersebut akan memanjakan pengguna dalam melakukan video call maupun untuk berfoto selfie karena resolusinya yang cukup besar.

Untuk dapat menikmati spesifikasi yang diusung oleh Samsung Galaxy E5 ini tentunya diperlukan baterai sebagai sumber kehidupan bagi smartphone ini. Samsung Galaxy E5 dibekali baterai dengan daya sebesar 2400 mAh denga tipe Li-Ion. Baterai ini bersifat non – removable mengingat desain yang digunakan oleh smartphone ini adalah unibody. Sifat baterai yang non – removable ini menjadi salah satu kekurangan bagi Samsung Galaxy E5, karena tidak dapat dilepas dari smartphone dengan mudah sehingga jika terjadi kerusakan harus dibawa langsung ke service centre Samsung.

Harga Samsung Galaxy E5 – Sesuai dengan spesifikasi yang dimiliki oleh Samsung Galaxy E5 dan karena smartphone ini termasuk kelas menengah, maka Samsung membanderol smartphone ini dengan harga yang lumayan mahal. Berdasarkan update dari Tabloid Pulsa, Samsung Galaxy E5 baru dibanderol dengan harga Rp. 3,200,000.00. Sedangkan untuk secondnya, Samsung Galaxy E5 dibanderol dengan harga Rp.2,850,000.00. Sebagai smartphone kelas menengah, harga ini tergolong lumayan mahal, tetapi harga Samsung Galaxy E5 tersebut sesuai dengan spesifikasi, fitur, serta kelebihan yang dimiliki Samsung Galaxy E5, dan pastinya smartphone ini akan mampu bersaing dengan smartphone android lainnya.
Update Harga Samsung Galaxy E5 dapat dilihat DI SINI

Copy By Seputar Gadget


Keywords : Spesifikasi Samsung Galaxy E5, Harga Samsung Galaxy E5, Samsung Galaxy, Samsung Galaxy E Series, Samsung Galaxy E5, Super AMOLED, Android, Kitkat

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X, ponsel android dengan OS terbaru dari android yang sangat terjangkau.

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – ponsel yang dirancang oleh Google dengan harga yang murah yaitu Android One. Android One dikeluarkan oleh Google dengan 3 merk dagang yang berbeda, salah satunya adalah EVERCOSS. Smartphone dengan ukuran yang tidak terlalu kecil dan juga tidak terlalu besar, yang besar layar hanya 4,5 inch (~218 ppi pixel density).

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – dengan mengusung posel denga harrga yang murah, evercoss membuat posel yang dikepalai oleh Google ini dengan berbagai fitur menarik. Ponsel dengan dual SIM yang dapat dipakai untuk GSM – GSM, menganut jaringan network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM1 & SIM2, HSDPA 850 / 900 / 2100.

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – layar yang dipasang pada ponsel ini membunya ukuran 480 x 854 pixel, 4,5 inch dengan multitouch IPS capacitive touchscreen, 16M colors. Sangat nyaman untuk digenggam maupun di masukan kedalam saku. Tidak terlalu kecil, dan juga tidak terlalu besar. Ponsel ini juga dilengkapi denga fitur audio Vibration; MP3, WAV ringtones denga  3,5mm Jack Audio untuk keperluan Speakerphone.

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – besar RAM yang mencapai 1GB dan memory Internal 8GB, memudahkan pengguna untuk menginstal aplikasi yang diinnginkan, tentunya dengan ketentuan yang berlaku. Kemudian dari sisi eksternal, ponsel ini didukang dengan fitur memory eksternal microSD yang dapat dipasangi sampai kapasitas 32GB, sehingga dapat dimanfaatkan untuk menyimpan file – file yang dikehendaki.
Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – Evercoss membangun ponsel ini dengan beberapa fitur menarik, salah satunya adalah jaringa  data 3G HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps. Lalu untuk kebutuhan wifi, ponsel ini juga menyediakan fitur Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dan juga dapat berbagi kuota dengan menggunakan thetring hotspot. Layana bluetooth juga tersedia dengan tipe v4.0 with A2DP dan dukungan port USB microUSB v2.0.

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – dari kapasitas memory yang telah dibahas diatas, ponsel ini juga mempunyai 2 kamera yang bisa dimanfaatkan untuk keperluan hunting dan juga selvy. Kamera primer ponsel ini mencapai %MP, dengan ketentuan resolusi 2592x1922 pixel dengan keunggulan autofocus, LED flash, Goe-tagging, touch focus, face detection, dan juga memiliki keunggulan untuk memotret landscape panorama yang dapat memperlihatkan luasnya objek yang diambil. Untuk kamera sekunder sendiri mempunya besar 2MP dan dapat pula merekan vidio dengan 720@30fps, dengan dukungan batrai tipe Li-lon yang mempunyai kapasitas 1700 mAh.

Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X – dari sisi mesin, ponsel ini juga tak kalah hebat dengan ponsel – ponsel dengan brand besar diluar sana. Dukungan Android OS, v5.1 (lollipop) merupakan produk android paling tinggi untuk saat ini, dan ini terpasang di ponsel ini. Lalu CPU dengan keunggulan tipe MediaTek MT6582 Quad-core 1,3GHz Cortex-A7 GPU Mali 400MP2, dan juga browser HTML dan mempunyai tambahan GPS pula denga tipe A-GPS.


Harga Android one Everrcoss One X – spesifikasi diatas dapat menjadi reverensi bagi para calon pengguna Android One x milik Evercoss. Untuk harga yang ditawarkan oleh Evercoss berkisar Rp. 1.388.000,- tidak terlalu mahal, dan juga tidak terlalu murah untuk ponsel dengan beberapa fitur yang menarik seperti diatas. Spesifikasi dan harga Android one Everrcoss One X
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com